Berita Daerah

MWD Gandeng LP2KS Bulukumba Gelar Daurah Sakinah Pertama

MWD Gandeng LP2KS Bulukumba Gelar Daurah Sakinah Pertama

Bulukumba-- Pernikahan adalah merupakan ibadah terlama yang akan dijalani manusia. Mengarungi rumah tangga tak sekedar menjalaninya layaknya air mengalir begitu saja. Menjalaninya membutuhkan ilmu yang memadai untuk menghadapi ragam tantangan dan masalah yang terjadi. Jika tidak ada ilmu kehidupan rumah tangga bisa saja mudah karam dan akhirnya berakhir pada jurang perpisahan.

Menyadari hal tersebut, Muslimah Wahdah Bulukumba dan Lp2KS mengadakan Daurah Sakinah 1 untuk memberikan bekal kepada seluruh kader Wahdah Islamiyah yang telah berumah tangga. Kegiatan ini sebagai bekal dalam menghadapi lika liku keluarga. 

Daurah sakinah ini meriah diikuti puluhan kader Wahdah Islamiyah Bulukumba yang berlangsung di Rumah Tahfidz Qur'an Al- Hanif.

Daurah Sakinah di buka oleh Ketua DPD Bulukumba Ust. Jusman M, S.Pd., M.M. Dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh kader Wahdah Islamiyah yang mengikuti kegiatan ini agar benar-benar mengambil poin penting selama daurah ini berlangsung. Dan menerapakn dalam kehidupan dalam rumah tangga.

Hadir sebagai narasumber dalam Daurah Sakinah ini, Ustadz Muhammad Amir Gani.Lc., M.Sos.,  Ustadz H.Abd.Khalid.S.Pdi., dan Ustads Dr. H. Askaryaman MM., serta Ustadzah Nuraeni Novira, Lc,. S.Pdi., M.Pdi. Para pemateri merupakan da'i dan da'iyyah pengurus Lembaga Pernikahan dan Pembinaan Keluarga Sakinah (LP2KS) Muslimah DPP Wahdah Islamiyah.

Peserta disuguhi materi diataranya pilar-pilar keluarga sakinah, komunikasi dan manejemen konflik keluarga, bunda manejer keluarga, estetika Istri Solehah, visi dan misi keluarga. 

Materi ini diharapkan mampu menjadi bekal dalam mengarungi rumah tangga serta menopang dakwah dalam keluarga.

Bertajuk "Bersamamu Kumeraih Jannah-Nya" daurah ini merupakan program pembinaan yang di Khususkan bagi Kader Wahdah  Islamiyah Bulukumba. Dengan berlangsungnya kegiatan ini diharapkan nantinya bisa  meningkatkan kualitas diri bagi kader dan pengembangan usrah muslimah menuju harapan bersama mewujudkan cita-cita bersama menjadi keluarga pejuang, hingga pada Akhirnya dapat melahirkan generasi baru yang tangguh dan bertanggung jawab.

Ketua LP2KS Wahdah Bulukumba, Ustads Ansar berharap semoga peserta yang mengikuti daurah ini dapat menjadi sarana komunikasi dan konsolidasi serta pembelajaran secara berkala. "Mengatasi dan mencari solusi bersama atas masalah dalam kehidupan rumah tangga sehidup sesurga".tambah Ustadz Ansar. []

Share Postingan :
Sebelumnya :
Selanjutnya :
Dengarkan Streaming Online

 Radio Wahdah

Dakwah - Pendidikan - Sosial - Kesehatan

Ormas Islam Bermanhaj Ahlussunnah Wal Jamaah

Profil


DPW Wahdah Islamiyah Sulsel

Jl. Antang Raya
Ruko Antang Business Center (ABC) No. 4
Kec. Manggala, Kota Makassar
Sulawesi Selatan 90234, Indonesia
Telp. +62 821-4777-1717
Makassar - Indonesia 90234
E-Mail : admin@wahdah.or.id